You need to enable javaScript to run this app.

Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Solok Selatan, bersama Balai Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Sumatera Barat melaksanakan kegiatan “Bimbingan Teknis Budidaya dan Perbenihan Padi Gogo

Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Solok Selatan, bersama Balai Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Sumatera Barat melaksanakan kegiatan “Bimbingan Teknis Budidaya dan Perbenihan Padi Gogo

Solok Selatan - Dalam rangka mendukung penumbuhan dan pengembangan penangkar/produsen benih padi gogo terstandar di Kabupaten Solok Selatan, Sub Sektor Tanaman Pangan, Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura, Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Solok Selatan, bersama Balai Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Sumatera Barat melaksanakan kegiatan “Bimbingan Teknis Budidaya dan Perbenihan Padi Gogo Terstandar sebagai Upaya Antisipasi Dampak El Nino dan Kekeringan di Sumatera Barat” yang dilaksanakan pada hari Senin (27/11/2023) bertempat di Aula Hotel Pesona Alam Sangir.


Hadir pada acara pembukaan bimbingan teknis tersebut Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Solok Selatan, drh. Nurhayati, Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura DPKPP Kabupaten Solok Selatan, Dafrizal, S.Pd, dan Kepala Bidang Penyuluhan, Sarana dan Prasana Pertanian DPKPP Kabupaten Solok Selatan, Arius Mora, S.Si, MM.

Dalam sambutannya, drh. Nurhayati mengemukakan bahwa kegiatan Bimbingan Teknis ini diharapkan memberi dampak positif terhadap pembudidayaan padi gogo di kabupaten Solok Selatan mengingat Kabupaten Solok Selatan memiliki varietas lokal unggulan yaitu Padi Guliang Tandai Merah yang sudah terdaftar di Kementerian Pertanian RI sehingga legalitasnya telah diakui milik Kabupaten Solok Selatan yang harus dikembangkan, serta akan menyusul pula padi gogo varietas Guliang Tandai Hitam untuk didaftarkan di Kementrian Pertanian. Turut hadir Kepala Balai Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Sumatera Barat, Dr. Rustam, SP, M.Si, sekaligus membuka secara resmi acara Bimbingan Teknis tersebut.

Acara Bimbingan Teknis ini diikuti oleh lebih kurang 50 orang peserta yang terdiri dari perwakilan kelompok petani pembudidaya padi gogo, koordinator BPP se Kabupaten Solok Selatan, dan para undangan lainnya. Selain dilaksanakan secara offline, acara bimbingan teknis ini juga dilaksanakan secara online melalui aplikasi Zoom yang diikuti lebih kurang 100 peserta yang tersebar di seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Barat.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

drh. Nurhayati

- Kepala Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan -

Selamat datang di website resmi Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Pemerintah Kabupaten Solok Selatan Website ini bertujuan untuk...

Berlangganan
Jajak Pendapat

Bagaimana Pendapat Anda Tentang Website ini ?

Hasil